(0362) 27719
balitbang@bulelengkab.go.id
Badan Penelitian, Pengembangan dan Inovasi Daerah

KAWASAN RAWAN GEMPA BUMI DI BULELENG

Admin balitbang | 08 Maret 2022 | 207 kali

Kawasan ini terdapat pada kawasan di sekitar pusat-pusat sumber gempa bumi yang menimbulkan kerusakan. Berdasarkan RTRW Provinsi Bali, terdapat 4 (empat) titik lokasi pusat-pusat sumber gempa dimana salah satunya terdapat di utara perairan kawasan Seririt. Hal ini juga diperkuat oleh data dari Dinas Sosial yang juga menyebutkan bahwa daerah-daerah yang rawan terhadap terjadinya gempa bumi meliputi 12 desa di Kecamatan Seririt yaitu Desa Seririt, Desa Kalisada, Desa Banjar Asem, Desa Pangkung Paruk, Desa Uma Anyar, Desa Kalopaksa, Desa Pengastulan, Desa Patemon, Desa Ringdikit, Desa Sulanyah, Desa Rangdu, dan Desa Bubunan. (Balitbang/21).