(0362) 24457
balitbang@bulelengkab.go.id
Badan Penelitian, Pengembangan dan Inovasi Daerah

EDITING VIDEO TIM JURNALIS BALITBANG BULELENG

Admin balitbang | 23 Juni 2021 | 3858 kali

Video merupakan visual dari sebuah berita yang akan berperan penting, khususnya bagi wartawan tv. Demikian pula bagi instansi yang ingin mempublikasikan setiap kegiatannya secara visual.

 

Setelah Selasa kemarin melaksanakan pelatihan penulisan berita, hari ini (23/6) di Ruang Lab Diskominfosanti Buleleng tim jurnalis Balitbang kembali melanjutkannya dengan materi editing video. Pelatihan kali ini meliputi cara-cara dalam mengolah video agar menarik untuk dipublikasikan. Diantaranya teknik pemotongan, penyisipan teks, efek dan audio, termasuk proses upload pada channel. Video yang akan upload nantinya merupakan inti dari berita kegiatan, namun tidak merubah maknanya.

 

Tim jurnalis yang berjumlah 12 orang dilatih langsung oleh editor Kominfosanti, Putu Paramita Adhy Susanti, S.Kom. Untuk dapat menjadi mahir, tim editor berpesan agar materi kemarin dan hari ini terus dilatih secara berkelanjutan. (Yan Widya/Balitbang/21).